Apakah Mungkin Bidang Pendidikan Pindah ke Dunia Virtual?

Dalam setiap peradaban, ilmu pengetahuan itu berkembang mengikuti kebutuhan, khususnya dibidang teknologi. Tak bisa dipungkiri, bidang teknologi juga terus berkembang dengan begitu pesat disetiap tahunnya. Semuanya itu juga tak terlepas dari kreativitas dan inovasi dari generasi itu sendiri. Setiap generasi memiliki ciri dan perannya dalam perkembangan teknologi.

Jun 5, 2023 - 00:39
Jun 5, 2023 - 04:49
 0
Apakah Mungkin Bidang Pendidikan Pindah ke Dunia Virtual?
ilustrasi dunia pendidikan secara virtual

Bidang pendidikan sangatlah berperan dalam menciptakan generasi berkarakter dan bermartabat. Dengan ilmu pengetahuan, setiap generasi memiliki bekal untuk menjawab setiap tantangan dan juga pandai untuk mengambil peluang. Selain itu, ilmu pengetahuan juga akan terus dibutuhkan dalam setiap peradaban.

Dalam setiap peradaban, ilmu pengetahuan itu berkembang mengikuti kebutuhan, khususnya dibidang teknologi. Tak bisa dipungkiri, bidang teknologi juga terus berkembang dengan begitu pesat disetiap tahunnya. Semuanya itu juga tak terlepas dari kreativitas dan inovasi dari generasi itu sendiri. Setiap generasi memiliki ciri dan perannya dalam perkembangan teknologi.

Peran teknologi dan pendidikan memang tidak dapat dipisahkan satu dengan lainnya. Teknologi dapat terus berkembang dengan skill dan pengetahuan yang dimiliki oleh suatu generasi. Begitupun bidang pendidikan tidak akan mampu menjadi tonggak utama perkembangan teknologi, jika pendidikan tak mengikuti cepatnya sebuah inovasi.

Oleh karena itu, dalam pesatnya perkembangan dunia teknologi dibutuhkan pula peran seorang guru ataupun dosen ataupun pembina, pembimbing sampai pada penasihat, untuk terus memberikan dorongan moril dan penanaman karakter berakhlak mulia. Mengapa demikian, sebab jika berilmu namun tak berakhlak, hasil karya yang tercipta sudah pasti menjerumuskan juga dan merugikan orang lain.

Saat ini, ramai orang membicarakan tentang metaverse. Metaverse merupakan dunia virtual yang di rekayasa oleh manusia. Sebuah dunia virtual yang dibuat seolah nyata, dengan segala kenyamanan dan keindahan yang mempesona sesuai dengan rekaan yang diinginkan perekayasa. Dikabarkan pula, dunia virtual ini memiliki banyak kemudahan dalam menjelajah berbagai belahan dunia yang tidak mudah terjangkau di dunia nyata. Dunia pendidikan bisa saja tertolong dengan dunia virtual ini, seperti misalnya menjelajahi tempat-tempat bersejarah di berbagai dunia.

Seorang guru dan murid dapat bertemu diwakili oleh avatarnya masing-masing, dimana guru akan menjelaskan dan menceritakan tentang tempat bersejarah yang dituju. Guru pun dapat memberikan penjelasan tentang terjadinya suatu tempat ataupun makna dari tempat bersejarah tersebut dengan begitu menarik. Trik ini biasanya cukup disukai para pelajar. Sebab, biasanya visualisasi itu akan lebih cepat diterima ketimbang hanya berupa teks book saja.

Itu merupakan dunia virtual yang diperkirakan akan dapat membantu dunia pendidikan dimasa yang akan datang. Namun, dibalik dampak positifnya, terdapat juga dampak negatif yang timbul, yaitu peran guru dalam pendidikan karakter dan kebiasaan baik akan tersisihkan. Dalam dunia virtual ini juga, tentunya guru akan kesulitan untuk mempelajari karakteristik murid, dan kebiasaan setiap muridnya.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow